Prodi Seni Tari dan Prodi Karawitan Pentas LKAS Hasil Magang

avatar
Ditulis oleh
Administrator
0 komentar
Prodi Seni Tari dan Prodi Karawitan Pentas LKAS Hasil Magang
blog
Direktur AKN Seni dan Budaya Prof. Dr. Drs. Kuswarsantyo, MHum menyampaikan sambutan dalam pentas LKAS.

Yogyakarta - AKN Seni dan Budaya Yogyakarta menggelar Laporan Kegiatan Akhir Studi (LKAS) pementasan hasil magang mahasiswa Program Studi Seni Tari dan Program Studi Karawitan. Pementasan berlangsung di Pendopo Kampus AKN Seni dan Budaya, Rabu (26/6/2025).

Direktur AKN Seni dan Budaya Prof. Dr. Drs. Kuswarsantyo, MHum di sela acara mengungkapkan LKAS ini untuk pertanggungjawaban akhir magang yang dipresentasikan di kampus khusus Prodi Tari.

Pementasan ini sebagai bentuk hasil ngangsu kawruh atau magang selama sebulan di tempatnya Empu Tari yang diikutinya. Ini sebagai bentuk pembuktian atau pertanggungjawaban kepada kampus. 

"Harapannya kita bisa mengevaluasi bagaimana transfer knowledge dari mahasiswa AKN di tempat magang itu apakah bisa terpenuhi atau belum," ujarnya. 

Kuswarsantyo juga berharap kualifikasi, kemampuan dan juga daya imitasi serapan dari ilmu yang didapat itu apakah bisa mencapai di atas rata-rata atau belum. 

Itu semua nanti butuh rapor dari pimpinan sanggar atau tempat magang untuk resume hasil magang yang dilakukan oleh mahasiswa. Tidak hanya pada masalah keterampilannya tapi juga sikap.

"Ketika berada di tempat magang itu, yang penting kami punya catatan. Bahwa mahasiswa-mahasiswa AKN ternyata secara afektif, sikap kemudian kognitif, keilmuan dan psikomotoriknya semuanya terpenuhi. Itulah harapan kami sebagai feedback dari magang," papar Kuswarsantyo. 

Sebagai catatan, para mahasiswa yang berpentas kali ini, sebelumnya telah magang di sejumlah tempat ternama di Yogyakarta. Yaitu di Puro Pakualaman, RRI, Yayasan Pamulangan Beksa Sasmita Mardawa, Pusat Latihan Tari Padepokan Bagong Kussudiardja dan Omah Gamelan. 

Pentasnya sendiri selain disaksikan langsung oleh Direktur AKN Seni dan Budaya, juga dihadiri Kabag TU Bayu Aprianto, SPd. MPd., Wakil Direktur Kartiman, MSn, civitas akademika, para orangtua mahasiswa serta para tamu kehormatan. (Humas-AKNSenBud) 


0 Komentar

Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!

BERITA TERKAIT

Kirim pertanyaan, saran, atau masukan anda kepada kami