Yogyakarta, aknyogya.ac.id – Karaton Ngayogyakarta Hadiningrat mengadakan ...
Sewon, aknyogya.ac.id - Pelaksanaan Program Penguatan Ekosistem Kemitraan Untuk Pengembangan Inovasi Berbasis Potensi Daerah antara Ditjen Pendidikan Vokasi Kementerian, Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia dengan Konsorsium Perguruan Tinggi Vokasi yang terdiri dari Sekolah Vokasi Universitas Gajah Mada, Akademi Komunitas Negeri Seni dan Budaya Yogyakarta dan Fakultas Vokasi Universitas Negeri Yogyakarta, kini telah sampai pada pengindentifikasian berbagai tren makro yang berpotensi akan mempengaruhi perubahan dalam kondisi ketenagakerjaan di Indonesia.
Hal tersebut dituangkan dalam agenda Diskusi Terpumpun Pembahasan Future of Works Sebagai Baseline Kebutuhan Tenaga Kerja dan Keterampilan, Jumat, 3/5. Bertempat di Aula Kampus Akademi Komunitas Negeri Seni dan Budaya Yogyakarta, Jl. Parangtritis Km. 4,5 Panggungharjo, Sewon, Bantul, kegiatan ini mengundang sejumlah 62 Mitra DUDI.
Menurut Ari Dwi Rahmawati, M.Pd., salah satu anggota Tim Peneliti Konsorsium PTV, bahwasanya dalam kegiatan tersebut Mitra DUDI diminta untuk melakukan pemetaan tenaga kerja di masa mendatang. Dimana Mitra DUDI ini bergerak di berbagai bidang seperti kesehatan, perbankan, teknologi, pariwisata dan lain sebagainya.
“Dari berbagai aspek ketenagakerjaan yang dibahas, hal utama yang dibutuhkan dalam dunia kerja adalah personality skill yang baik dan bagus, sehingga ini menjadi tanggung jawab kami selaku pendidik di lingkup lembaga pendidikan vokasi agar tidak hanya membekali anak didik kami dengan kemampuan teori dan praktek dalam bekerja saja, tetapi juga menyiapkan mereka agar mempunyai personality skill yang mencakup mental dan akhak yang baik dan bagus sehingga selain nantinya mereka memiliki kecakapan bekerja yang bagus juga memiliki attitude dan mental bekerja yang bagus juga,” jelas Ari Dwi Rahmawati, M.Pd., yang juga selaku Kapus P3MPM AKN Seni dan Budaya Yogyakarta.
Mengenai personality skill tenaga kerja, sebagai salah satu Mitra DUDI yang diundang dalam kegiatan tersebut, Bakpia Jogkem Grup melalui Ariyanto, S.E., M.Par. menegaskan bahwa selama ini dari pihak Bakpia Jogkem Grup sudah terbiasa secara resmi baik MOU maupun magang-magang yang langsung menghubungi pihak Bakpia Jogkem sudah cukup banyak. Mulai dari tingkat SMK sampai ke perguruan tinggi atau universitas.
“Apa yang selama ini menjadi komitmen kami, kami akan selalu siap untuk menampung anak didik atau siswa untuk bisa berkolaborasi memberikan semacam pembelajaran bagaimana untuk di dunia kerja nyata atau di dunia wirausaha. Yang menjadi tantangan kami sekarang adalah bagaimana attitude kerja, loyalitas, komitmen kerja anak muda sekarang yang sudah cukup terdegradasi. Jadi yang kita harapkan kepada lembaga pendidikan vokasi adalah tidak hanya sebatas memberikan skill bekerja semata, akan tetapi juga bisa memberikan pendidikan attitude yang baik, komitmen dan konsistensi bekerja serta ketangguhan mental. Sehingga ketika diterjunkan ke dalam dunia kerja hal tersebut tidak akan menjadi masalah dan kendala,” terang Ariyanto, S.E., M.Par., owner Bakpia Jogkem dan juga direktur LPK Sun Marino.
Rochmad AKN
0 Komentar